Sabtu, 02 November 2019

LOCAL FOOD PART 5

1.Gulai Kambing


Masakan Khas Aceh
Masakan Aceh – tempatwisataindonesia.id

Ada rasa yang tersembunyi dalam Gulai Kambing khas Aceh, karena di masak dengan bumbu asli khas Aceh. Gulai Kambing in dimasak dalam kuali yang besar dan dalam penyajianya selalu dalam keadaan panas, dengan daging kambing yang empuk serta tidak beraroma kambing lagi. Gulai adalah masakan berbahan baku daging ayam, aneka ikan, kambing, sapi, jeroan, atau sayuran seperti nangka muda dan daun singkong, yang diolah dalam kuah bumbu rempah yang bercitarasa gurih. Ciri khas gulai adalah bumbunya yang kaya rempah antara lain kunyit, ketumbar, lada, lengkuas, jahe, cabai merah, bawang merah, bawang putih, adas, pala, serai, kayu manis dan jintan yang dihaluskan, dicampur, kemudian dimasak dalam santan.Masakan ini yang memiliki ciri khas berwarna kuning karena pengaruh sari kunyit. Makanan ini dianggap sebagai bentuk lain dari kari, dan secara internasional sering disebut sebagai kari ala Indonesia, meskipun dalam seni kuliner Indonesia juga ditemukan kari.

2.Gulai Ikan Salai


Saat kamu ke Medan kamu, kamu akan bertemu dengan beberapa papan rumah makan dengan tulisan “Madina”. Tapi ini bukan masakan yang berasal dari Arab Saudi. Madina adalah sebutan umum untuk menyebut daerah Mandailing dan Natal di daerah Tapanuli Selatan. Masakan Madina memang sangat khas dengan berpaduan Minang,Melayu, Dan Batak. Salah satu Khas makanan Madina adalah gulai pedas ikan salai atau ikan asap. Ikan salai atu ikan asap yang digunakan adalah ikan limbat, yang didatangkan khusus dari daerah pekanbaru.

Source: https://barniscooking.blogspot.com/2019/08/local-food.html?m=1

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

DAILY REPORT 14-11-2019

14-11-2019 LAST DAY PRACTICE ( A LA CARTE 2) Hello guys welcome back to my blog, today i am back to tell you what we are doing in kit...